MAGELANG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Magelang melalui tim Satgas Covid-19 melaksanakan kegiatan peduli sosial Jogo Tonggo. Yaitu membantu dan menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang melakukan isolasi mandiri dikarenakan terkena virus Covid-19.
Kegiatan Jogo Tonggo ini dilakukan selama pandemi Covid-19 yang bertujuan membantu meringankan beban masyarakat yang menjalani isolasi mandiri. Mengingat pelaksanaan isolasi mandiri cukup lama yakni 14 hari dan selama isolasi mandiri tidak diperbolehkan keluar rumah atau beraktifitas di luar rumah.
DPD LDII Magelang melalui Tim Satgas Covid-19 LDII Kecamatan Salam menyerahkan sembako dan bingkisan buah kepada 6 keluarga yang sedang melakukan isolasi mandiri di rumah yakni di Dusun Jlegong dan Dusun Nabin, Desa Gulon, Kamis (7/1/2021).
Dalam pemberian bantuan tetap menjalankan protokol kesehatan.Bantuan diletakkan di depan pintu rumah warga, sehingga tidak ada interaksi antara pemberi dan warga yang sedang menjalani isolasi mandiri.
Bantuan yang diberikan LDII Magelang kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri. Sebelumnya, warga LDII menghimpun dana yang selanjutnya diwujudkan sembako, nantinya sembako tersebut akan di salurkan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri di Kabupaten Magelang.
“Kegiatan ini kami laksanakan untuk membantu program pemerintah Provinsi Jawa Tengah yaitu Jogo Tonggo, yang mana LDII siap membantu masyarakat yang terkena musibah Covid-19,” ujar Mahmudah Arfiyati SKM MHKes selaku anggota satgas Covid-19 LDII Kabupaten Magelang.
Memasuki adaptasi kebiasaan baru, LDII Magelang bersama tim satgas Covid-19 LDII ikut serta dalam membantu pemerintah untuk menyadarkan masyarakat juga warga LDII untuk selalu patuh terhadap protokol kesehatan.
Oleh: Uyun Kusuma (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)